top of page

Apakah Kamu Tahu Bedanya BB Cream Dengan Foundation ?

BB Cream dan Foundation hal yang tidak asing.

Apakah kamu masih merasa bingung dan tidak bisa membedakan ke dua produk-produk tersebut ?





BB Cream adalah produk make-up atau kebutuhan wajah yang dapat memperbaiki tampilan wajah. BB krim memiliki tekstur yang lebih ringan dan merupakan pelembab berwarna. BB cream sudah mengandung SPF dan pelembab namun bahan utamanya adalah antioksidan yang membantu melindungi kulit terhadap radikal bebas dan kerusakan dari polusi. BB cream sangat cocok digunakan sehari-hari.


Adapun manfaat BB Cream antara lain:

- Menutupi noda hitam dan flek hitam tanpa menyebabkan pori-pori tersumbat

- Kulit terlindungi dari bahaya sinar matahari dan tidak lengket karena memiliki SPF

- Dan meratakan warna kulit


Foundation hampir sama dengan BB Cream namun foundation merupakan alas bedak yang berbentuk cair dan ada juga yang berbentuk padat. Foundation memiliki tekstur yang kental dan pekat sehingga dia mampu menutupi kekurangan pada wajah dengan sangat baik.


Manfaat Foundation antara lain:

- Make up tahan lama

Fondation digunakan untuk hasil make-up di wajah yang lebih tahan lama atau tidak mudah luntur karena memiliki coverage yang tinggi

- Meratakan warna kulit

Foundation atau alas bedak berguna untuk meratakan warna kulit, serta membuat kulit menjadi lebih bersih, lebih halus, noda hitam tersamarkan.



Nah, sudah tahu kan perbedaan dari berbagai BB cream dan foundation yang ingin kamu gunakan? Balik lagi, jika kamu ingin membeli produk make-up, ada baiknya kamu mengetahui karakter dan kebutuhan kulit kamu 💜




lala♬






 





19 views0 comments
bottom of page